Patroli Dialogis Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Jaga Kamtibmas dan Sukseskan Pemilukada Damai

    Patroli Dialogis Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Jaga Kamtibmas dan Sukseskan Pemilukada Damai
    Patroli Dialogis Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Jaga Kamtibmas dan Sukseskan Pemilukada Damai

    Sukabumi - anggota Samapta Polsek Palabuhanratu bersama dengan anggota SPK II, yaitu Aipda Joni P. dan Bripka Diki Dz., melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukum Polsek Palabuhanratu.

    Kegiatan patroli ini bertujuan untuk melakukan upaya preventif terhadap segala bentuk gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam kegiatan tersebut, anggota patroli berinteraksi langsung dengan warga setempat, termasuk para pengemudi ojek online, untuk memberikan himbauan terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan.

    Selain itu, anggota patroli juga menyampaikan pesan tentang pentingnya mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) yang damai di wilayah Palabuhanratu. Warga diharapkan tetap waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan, serta diminta untuk segera melaporkan kejadian yang membutuhkan tindakan Kepolisian melalui Call Center 110.

    Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polsek Palabuhanratu dalam menjaga situasi yang kondusif di masyarakat dan menjamin keamanan selama pelaksanaan Pemilukada.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Cidahu Polres Sukabumi Gelar Safari...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Cijangkar Polsek Nyalindung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panen dan Tanam Padi Bersama, Dorong Ketahanan Pangan Nasional di Merauke
    Panglima TNI Berikan Pengarahan pada Apel Danrem Dandim Terpusat Tahun 2024
    Tim Voli Putra Putri Polda Jatim Raih Tiket Babak Final di Kapolri Cup 2024
    Raih Sertifikat TedQual dari UNWTO, Pariwisata Trisakti Mendunia!

    Ikuti Kami